March 23, 2014

[CHARACTER SHEET] UCUP - PENGAMEN CILIK

IDENTITAS DASAR
Penulis : Tamz Martaatmaja
Nama : Ucup
Julukan : Pengamen Cilik
Pekerjaan : Pengamen
Umur : 13 tahun
Jenis Kelamin : Laki-laki
Ras : Manusia
Tipe Petarung : Jarak menengah
Kegemaran :
  • Nyanyi, Ucup suka bernyanyi dimana pun dia berada. Saat senang maupun sedih, ketika hatinya mulai merasakan melodi, mulutnya akan mulai bersenandung.
  • Hujan, Ucup sangat menyukai hujan. Ia kerap bermain-main ketika hujan turun. Berlari-lari kecil sembari bernyanyi sudah menjadi kebiasaan Ucup. Namun ketika hujan turun dengan sangat deras, Ucup hanya akan bernyanyi dengan tempo yang berlomba dengan tempo hujan.
  • Coklat, Ucup gemar sekali memakan apapun yang mengandung coklat.
Ketidaksukaan : Dibentak, melihat temannya disiksa.
Kepribadian : Periang, ceria, murah senyum dan tawa. Pecicilan, suka lari-lari kesana kesini.

DESKRIPSI FISIK DAN PENAMPILAN
Tinggi/Berat : 120 cm/28 kg
Kepala : Rambut cepak militer berwarna hitam dengan mata besar dan mulut yang selalu tersenyum, kadang bersenandung riang. Hidung pesek ditambah lesung pipit di kedua pipinya.
Tubuh : Badannya sedikit gemuk dengan kaos warna hijau cerah yang sedikit kebesaran. Celana katun pendek diatas lutut berwarna biru tua sering dia pake kemanapun dia pergi. Terdapat sebuah gelang kulit berwarna hitam di tangan kirinya. Sendal jepit putih menjadi andalannya.
Senjata : Kecrekan ( tutup botol yang telah dipipihkan yang di pakukan pada sebatang kayu ukuran 15cm).

KEMAMPUAN DAN KELEMAHAN
Kemampuan :
  • Musik Gila : Kemampuan membuat sebuah nada-nada dengan menggunakan kecrekannya dimana nada-nada yang keluar dapat mengakibatkan frustasi, kehilangan kendali, bahkan bunuh diri. Semakin lama musuh mendengarkan musik ini maka efek nya akan semakin kuat. Musik akan berhenti jika kecrekan berhenti bergerak/bergetar. Efek pertama akan muncul setelah 10 detik musik mengalun.
  • Musik Surga : kebalikan dari Musik Gila, nada-nada yang muncul dapat menentramkan hati musuh. Membuat musuh lebih ceria, melamun, dan tahap akhirya tertidur. Seperti halnya Musik Gila, musik Surga akan berhenti jika kecrekan pun berhenti dan mengeluarkan efek setelah 10 detik musik mengalun.
  • Gelombang bunyi : mengeluarkan gelombang bunyi dari kecrekan yang dapat mementalkan musuh. Gelombang akan memantul jika mengenai benda padat semisal dinding dan kekuatannya akan berkurng ketika dipantulkan, dan dapat diserap/hilang jika mengenai benda lunak semisal kain/busa. Gelombang yang diciptakan hanya bertahan selama 2 menit atau 3 kali pantulan.
Kelemahan :
  • Tidak memiliki fisik yang kuat.
  • Tidak dapat bertarung.
  • Akan terdiam beberapa saat ketika mengalami bentakan keras.
  • Sifat periangnya cenderung membuatnya tidak bisa menyakiti orang lain.
  • Terlalu polos sehingga mudah dikelabui

LATAR BELAKANG
Realms : Jl. Asia Afrika, Bandung
Realms Trademark : Ucup tinggal di sebuah gedung tua bekas pusat perbelanjaan yang terbengkalai setelah dilalap kobaran api bersama anak-anak jalanan yang lain.
Kehidupan Sebelum Turnamen : Ucup telah hidup di jalanan semenjak dia lahir. Ayahnya pergi begitu saja meninggalkan Ucup dengan ibunya. Ibunya merupakan seorang pedagang kecil yang memiliki kios kecil tepi jalan. Namun saat Ucup berumur 9 tahun, preman-preman mabuk merusak kios milik ibunya. Saat kejadian tersebut, ibu Ucup tewas setelah diperkosa ramai-ramai oleh preman itu. Ucup tidak tahu, karena ketika kejadian itu, ia diselamatkan seorang pedagang asongan yang akhirnya meninggal dunia satu tahun kemudian. Ucup pun mulai menyalurkan hobi menyanyinya sebagai pengamen. Ia hidup bersama anak-anak jalanan yang lain. Sifatnya yang ramah dan periang sangat disukai oleh yang lain. Ia pun dengan cepat menemukan keluarga baru. Namun sayang, kehidupannya tidak begitu riang seperti sifatnya. Hidupnya masih tak jauh dari preman-preman pembunuh ibunya walaupun ia tidak akan hal itu. Yang dia tahu, ibunya pergi setelah kedatangan preman itu. Setiap hari, menjelang petang, Ucup beserta anak-anak yang lain haruslah menyetorkan sejumlah uang kepada preman-preman yang mempekerjakannya. Jika tidak, ia kan habis diamuk mereka.
Cerita Kematian : Suatu senja di hari sabtu, ketika para muda mudi berpesta malam minggu, Ucup pulang ke tempat dia tinggal dengan senandung riang. Uang yang dia kumpulkan melebihi 3 kali lipat uang yang harus dia setorkan pada para preman. Ada uang yang dapat ia tabung untuk menjadi modal mencari ibunya. Tapi ketika sampai di gedung, dia melihat seorang temannya tengah dibentak, di dorong-dorong dan terkadang dipukuli 5 orang preman. Dia tahu, temannya tidak memenuhi uang setoran seharusnya. Ucup berlari menuju arah mereka, mencoba melerai mereka, mencoba memohon ampun bagi temannya dengan memperlihatkan semua hasil ngamennya. Preman-preman itu terdiam sesaat, mengambil semua uang Ucup dengan kasar, lalu tertawa tebahak. Ucup terdiam, tak sadar dia menerima pukulan, cacian, ludahan, dan tendangan. Temannya lari bersembunyi sementara Ucup disiksa habis habisan oleh Preman yang tidak terima atas kelakuan Ucup menolong temannya. 15 dia disiksa. Darah keluar dari tiap lubang di kepalanya, membanjiri kaosnya. Temannya hanya keluar sesaat dari persembunyiannya, menatap Ucup, dan pergi meninggalkannya dijemput kematian.
Motivasi : Ingin bertemu ibu, ingin membahagiakan orang-orang diekitarnya.

Share this character sheet:

4 comments:

  1. overlord hall26/3/14 13:16

    Ketika bertarung
    Musuh: nak, aku beri kamu sebatang coklat asalkan kamu menyerah
    Ucup : aku mau lima batang!!
    Musuh: oke, aku kasih setoples permen coklat, bagaimana?
    Ucup : Oke, setuju, aku mengaku kalah
    Menang hanya dengan setoples coklat aww yeah! XD

    ReplyDelete
  2. Kemampuanx greget gini... :D

    ReplyDelete
  3. Oo-Choop! Oo-Choop mignon! J'adore! J'etaime! Muach! Muach! Muach!

    ReplyDelete
  4. ceritanya unyuk lhooo,
    pokoknya ditunggu next story nya yaa min

    ReplyDelete

Silakan meninggalkan komentar. Bagi yang tidak memiliki akun Gmail atau Open ID masih bisa meninggalkan komentar dengan cara menggunakan menu Name/URL. Masukkan nama kamu dan juga URL (misal URL Facebook kamu). Dilarang berkomentar dengan menggunakan Anonymous dan/atau dengan isi berupa promosi produk atau jasa, karena akan langsung dihapus oleh Admin.

- The Creator -